KLATEN - Sertu Suryatmojo, Babinsa dari Koramil 09/Prambanan Kodim 0723/Klaten, turut serta dalam mendampingi pelaksanaan Penerapan Integrasi Pelayanan Kesehatan Primer (ILP) di Desa Kebondalem Kidul Kecamatan Prambanan Kabupaten Klaten. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya untuk meningkatkan kesehatan masyarakat di wilayah binaan. Rabu (16/4/2025).
Penerapan ILP yang dilaksanakan di desa tersebut bertujuan untuk memeriksa kesehatan ibu hamil, bayi, anak-anak, lansia, dan masyarakat secara umum. Kegiatan ini juga menunjukkan komitmen pemerintah dalam memudahkan akses masyarakat terhadap pelayanan kesehatan dasar yang lebih terintegrasi.
“Sangat penting untuk mendampingi dan memastikan kegiatan seperti ini berjalan dengan baik. Penerapan ILP ini mendukung penyelenggaraan pembangunan kesehatan dengan memberdayakan masyarakat, serta memudahkan warga dalam memperoleh pelayanan kesehatan yang lebih mudah dan terjangkau, ” ujar Sertu Suryatmojo saat ditemui di lokasi.
Pendampingan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya kesehatan serta memberikan akses yang lebih luas terhadap pelayanan kesehatan yang berkualitas. Kegiatan ini juga merupakan bentuk sinergi antara TNI, pemerintah, dan masyarakat dalam mewujudkan kehidupan yang sehat dan sejahtera. (Red)